Monday, December 8, 2014

Ronaldo Hat-trick, Messi Tak Mau Kalah

Ronaldo Hat-trick, Messi Tak Mau Kalah

ronaldogetty
Ronaldo memborong semua gol yang tercipta pada laga Madrid versus Celta Vigo di Santiago Bernabeu, Sabtu (6/12/2014). Madrid menang 3-0 pada laga tersebut.
Sehari berselang, giliran Messi yang bersinar. Penyerang asal Argentina itu membukukan trigol untuk membantu Barca menghajar Espanyol 5-1 di Camp Nou, Minggu (7/12).
Bagi Ronaldo, itu adalah hat-trick nomor 23 yang dibuatnya di La Liga. Dia pun menjadi pemain yang paling sering bikin hat-trick di Liga Spanyol, mematahkan rekor sebelumnya milik Alfredo Di Stefano dan Telmo Zarra yang sama-sama sudah mengukir 22 hat-trick.
Soal jumlah hat-trick di La Liga, Messi kini menjadi pesaing terdekat Ronaldo (yang masih aktif). Messi sudah mencetak 21 hat-trick bersama Barca.
Sejak bergabung dengan Madrid pada 2009, Ronaldo telah mengemas total 200 gol di La Liga. Dia mencapai jumlah tersebut dalam 178 pertandingan saja. CR7 pun menjadi pemain tercepat yang mencapai 200 gol di Liga Spanyol.
Adapun Messi membukukan total 202 gol dalam kurun waktu yang sama (Agustus 2009 – sekarang). Dia mencetak gol sebanyak itu dalam 182 pertandingan.
Ronaldo dan Messi kini menempati dua posisi teratas di daftar top skorer sementara La Liga musim ini. Ronaldo telah mencatat 23 gol, sedangkan Messi terpaut sepuluh gol di belakangnya.

0 comments:

Post a Comment